Salam sejahtera untuk Sobat dan pembaca semua, semoga kita selalu diberi kesehatan.
Kerusakan di modul ini adalah pada saat di-on-kan terdengar suara berisik di buzzer meski tidak keras dan pada saat di-start selang beberapa detik tiba-tiba off (mati total). Dari beberapa modul jenis ini kerusakan atau masalah yang sering kami temui adalah jalur konslet karena efek panas atau karatan, x-tal (crystal) rusak dan displai seven segmen nyalanya sudah redup mungkin karena umur pemakaian.
Sebelum kita lanjutkan pembahasan, kita perhatikan gambar berikut ini:
Ada waktu luang sedikit kami gunakan untuk menulis sedikit bahasan dari pengalaman kami di "medan tempur". Kali ini kami bahas mengenai mesin cuci samsung yang tergolong produk lama, kami tidak tahu serinya karena hanya modulnya yang main ke bengkel kami. Modul ini rangkaiannya tidak begitu rumit namun sudah menggunakan displai led dan digital seven segmen. Berita buruknya modul ini mayoritas pelapis modul atau silikonnya sudah meleleh, inilah yang sangat merepotkan bila mengenai tangan rasanya lengket sangat tidak nyaman, lebih-lebih bila mengenai alat-alat.
Gb.1. Modul Samsung Lama |
Gambar di atas adalah gambar modul yang silikon pelapisnya sudah meleleh bagian atas dan bagian bawah, apabila mengenai tangan pelapis ini bisa kita bersihkan menggunakan sabun deterjen. Kami pun sempat berpikir bagaimana mengurangi efek lelehan ini agar tidak begitu mengganggu kenyamanan di dalam mencari trobel di modul ini. Cara termudah yang kami pakai adalah dengan mengolesi tangan dengan minyak goreng, teringat kalau kena getah buah nangka.
Kerusakan di modul ini adalah pada saat di-on-kan terdengar suara berisik di buzzer meski tidak keras dan pada saat di-start selang beberapa detik tiba-tiba off (mati total). Dari beberapa modul jenis ini kerusakan atau masalah yang sering kami temui adalah jalur konslet karena efek panas atau karatan, x-tal (crystal) rusak dan displai seven segmen nyalanya sudah redup mungkin karena umur pemakaian.
Sebelum kita lanjutkan pembahasan, kita perhatikan gambar berikut ini:
Gb.2. Area yang sering short/konslet |
Pada gambar di atas area yang sering short atau konslet adalah pada dioda adaptor (jalur dioada bridge), jalur sensor listrik (ac detect) dan pada ic uln2003.
Jalur input buzzer juga melalui area dioda dan sering konslet karena efek panas meski diukur dengan skala 10x tidak terdeteksi namun bila diukur dengan skala x10k maka akan kelihatan konsletnya akibatnya terdengar suara menderik di buzzer meski tidak keras. Begitu juga jalur sensor listrik (ac detect) mengalami hal yang sama sehingga micom akan membaca bahwa kondisi listrik tidak normal akibatnya sering mati sendiri setelah start
Cara mengatasinya kita harus memotong jalur-jalur tersebut atau melepas jumper area yang kami lingkari. Apabila ada resistor maka cabut resistor tersebut dan pasang pakai kabel jumper. Untuk jalur sensor listrik (ac detect) sama seperti modul lain atau pada air conditioner (ac) yang power suplainya menggunakan trafo konvensional yaitu di ambil dari tegangan ac (alternating curent/ arus bolak-balik) output dari trafo terhubung ke resistor kemudian menuju kaki basis transistor tipe npn. Hal ini pernah kami bahas pada bahasan-bahasan yang lalu, silakan buka dan baca-baca di label mesin cuci dan ac juga.
Perjalanan panjang bersama modul mengingatkan kami bagaimana pada masa awal-awal mulai menekuni modul tahun 2012 awal kadang mengerjakan modul sampai berhari-hari catatan-catatan kami di selembar kertas masih menghiasai buku kami helai demi helai, kerja-belajar-dan mengumpulkan data. Dulu servis center masih melayani pembelian modul dari teknisi jalanan seperti kami namun setelah pembelian modul tidak dilayani banyak teknisi seperti kami yang bingung juga jalan paling gampang adalah merubah unit mesin cuci ke manual dengan timer mekanis. Setelah kami memahami cara kerja modul dan data yang kami kumpulkan dirasa cukup, kamipun mulai menulis di website dengan tujuan semua orang bisa belajar dan bertukar pengalaman dengan kami. Ketika dibagikan ke orang lain, ilmu itu tidak akan berkurang justru akan semakin mendalam.
Cara mengatasinya kita harus memotong jalur-jalur tersebut atau melepas jumper area yang kami lingkari. Apabila ada resistor maka cabut resistor tersebut dan pasang pakai kabel jumper. Untuk jalur sensor listrik (ac detect) sama seperti modul lain atau pada air conditioner (ac) yang power suplainya menggunakan trafo konvensional yaitu di ambil dari tegangan ac (alternating curent/ arus bolak-balik) output dari trafo terhubung ke resistor kemudian menuju kaki basis transistor tipe npn. Hal ini pernah kami bahas pada bahasan-bahasan yang lalu, silakan buka dan baca-baca di label mesin cuci dan ac juga.
Perjalanan panjang bersama modul mengingatkan kami bagaimana pada masa awal-awal mulai menekuni modul tahun 2012 awal kadang mengerjakan modul sampai berhari-hari catatan-catatan kami di selembar kertas masih menghiasai buku kami helai demi helai, kerja-belajar-dan mengumpulkan data. Dulu servis center masih melayani pembelian modul dari teknisi jalanan seperti kami namun setelah pembelian modul tidak dilayani banyak teknisi seperti kami yang bingung juga jalan paling gampang adalah merubah unit mesin cuci ke manual dengan timer mekanis. Setelah kami memahami cara kerja modul dan data yang kami kumpulkan dirasa cukup, kamipun mulai menulis di website dengan tujuan semua orang bisa belajar dan bertukar pengalaman dengan kami. Ketika dibagikan ke orang lain, ilmu itu tidak akan berkurang justru akan semakin mendalam.
Apapun yang kami tulis adalah murni pengalaman kami sendiri bukan hasil tulis ulang dari web lain kecuali kumpulan kode-kode error memang kami kumpulkan dari web atau data lain. Saya ucapkan terima kasih sebanyak-banyaknya kepada tim-tim kami dilapangan dan sahabat teknisi yang sudah banyak memberi masukan dan kontribusinya serta kadang menemani begadang sampai larut malam 😅😅😅.
Maaf Sobat, kalau sudah melenceng jauh dari topik bahasan. Sekedar bercerita dan mengenang masa yang telah berlalu agar bertambah semangat untuk belajar. Uniknya di Indonesia apapun diperbaiki disini, padahal yang diinginkan pabriknya itu barang rusak harus dibuang beli yang baru.
Menjadi teknisi jalanan adalah pilihan, kita sudah andil mengurangi beban negara, kita menciptakan lapangan pekerjaan untuk kita dan orang yang mau bergabung dengan kita. Sekalipun pemerintah tidak memperhitungkan keberadaan kita, dimanapun dan kapanpun keberadaan teknisi akan selalu diperlukan.
Kembali ke modul, beberapa modul tipe lama di service center- asumsi kami -sudah tidak ada lagi, sehingga sekarang begitu banyak bermunculan modul pengganti yang hampir sama dan dijual bebas, kami salut kepada industri pembuatnya. Bahkan sudah lama ada modul universal untuk top loading maupun front loading noninverter namun kami belum pernah membelinya, untuk modifikasi kami biasanya mengandalkan barang bekas di pasar loak, harga terjangkau.
Demikian bahasan dan pemikiran kami, maaf bila ada kata-kata yang salah dan bukannya kami menggurui hanya menyampaikan pendapat. Tetap semangat dalam bekerja. Bila ada yang perlu ditanyakan silakan tinggalkan pesan di kolom komentar akan kami bantu semampu kami.
Maaf Sobat, kalau sudah melenceng jauh dari topik bahasan. Sekedar bercerita dan mengenang masa yang telah berlalu agar bertambah semangat untuk belajar. Uniknya di Indonesia apapun diperbaiki disini, padahal yang diinginkan pabriknya itu barang rusak harus dibuang beli yang baru.
Menjadi teknisi jalanan adalah pilihan, kita sudah andil mengurangi beban negara, kita menciptakan lapangan pekerjaan untuk kita dan orang yang mau bergabung dengan kita. Sekalipun pemerintah tidak memperhitungkan keberadaan kita, dimanapun dan kapanpun keberadaan teknisi akan selalu diperlukan.
Kembali ke modul, beberapa modul tipe lama di service center- asumsi kami -sudah tidak ada lagi, sehingga sekarang begitu banyak bermunculan modul pengganti yang hampir sama dan dijual bebas, kami salut kepada industri pembuatnya. Bahkan sudah lama ada modul universal untuk top loading maupun front loading noninverter namun kami belum pernah membelinya, untuk modifikasi kami biasanya mengandalkan barang bekas di pasar loak, harga terjangkau.
Demikian bahasan dan pemikiran kami, maaf bila ada kata-kata yang salah dan bukannya kami menggurui hanya menyampaikan pendapat. Tetap semangat dalam bekerja. Bila ada yang perlu ditanyakan silakan tinggalkan pesan di kolom komentar akan kami bantu semampu kami.