WATER HEATER MATI TOTAL, GANTI MODUL UNIVERSAL

Pemanas air atau water heater ada yang menggunakan listrik, gas lpg ataupun solar cell sebagai sumber energi panasnya, hitung-hitungan lebih efisien yang mana kami belum punya datanya. Namun belakangan ini yang banyak beredar adalah menggunakan gas lpg sebagai sumber energi panasnya dan tersedia berbagai macam merek.
pemanas air
Contoh Water Heater Sederhana
Ada beberapa bagian yang harus di cek ketika memperbaiki water heater gas lpg dengan gejala kerusakan tidak berfungsi dengan normal:

1. PSU (power supplay unit), Power suplai atau catu daya

Power suplai ada yang menggunakan batterai (untuk yang model lama) dan ada yang menggunakan listrik (untuk yang model baru), unit power suplai tentunya menyatu dengan modul sistem kontrol.

2. Sensor aliran air

Sensor aliran air ada yang menggunakan sensor Reed yang berada di luar pipa air masuk sementara magnetnya ada di dalam pipa, magnet ini akan naik tepat pada posisi reed sehingga kontaktor di dalam reed akan terhubung (close) dan ada yang menggunkan saklar biasa yang bentuknya kecil yang bekerja berdasarkan tekanan air yang masuk, ada membran dalam pipa yang akan menggerakkan pengait. Kedua sensor ini kerjanya sama-sama menggunakan tekanan air jadi bila tekanan airnya rendah maka sistem tidak akan bekerja karena pemantik tidak mengeluarkan api listrik. Ada juga yang menggunakan tekanan air untuk buka-tutup saluran lpg, bila tekanan air rendah maka lpg tidak akan masuk ke ruang bakar.

3. Solenoide

Solenoid berfungsi untuk membuka dan menutup jalur lpg.

4. Katup/Kran

Katup/kran biasanya ada 3 yang masing-masing berfungsi untuk mengatur besaran air masuk, besaran gas lpg dan besaran semburan api.

5. Sensor Suhu Air

Sensor ini berfungsi untuk mengontrol kondisi maksimal suhu air di dalam pipa, sensor ini sama dengan yang digunakan pada tangki panas dispenser atau kami biasa menyebutnya thermostat jengkolan.

6. Sensor Gas Buang

Sensor ini bekerja berdasarkan suhu gas buang sisa-sisa pembakaran yang masuk ke selang khusus tahan panas dan bimetal thermostat akan menekan membran yang akan mengaktifkan kontaktor saklar. Apabila kontaktor posisi terhubung/terbuka (close/open)  dan dalam hal ini tergantung sistem yang digunakan apakah close ataukah open maka micom akan mengaktifkan motor blower untuk berputar meniup gas buang melalui cerobong asap.

7. Sensor Nyala Api

Sensor ini digunakan untuk membaca apakah api di ruang bakar menyala atau tidak, bentuknya seperti kawat pemantik namun bentuknya lebih panjang.


Catatan penting:
Modul yang lengkap dengan pembacaan semua sensor di atas menurut pengalaman kami saat ini belum ada di pasaran, pertanyaannya bisakah diganti dengan modul universal. Jawabannya tentunya bisa, modul universal hanya ada 3 sensor yaitu sensor tekanan air, sensor suhu air dan sensor nyala api.

Hal-hal yang harus dilakukan bila mengganti modul water heater dengan modul universal apabila modul aslinya sesnornya lengkap seperti hal diatas:

1.  Power Suplai

Cek apakah menggunakan battery ataukah menggunakan psu listrik. Apabila menggunakan psu listrik maka kita harus membuat adaptor 3 Vdc karena modul universal menggunakan tegangan kerja 3Vdc. Cara yang biasa kami lakukan dengan menggunakan trafo convensional 500mA baik tipe 0 (nol) atau tipe CT. Supaya tegangan stabil adaptor kita gunakan tegangan 6v kemudian kita turunkan dengan ic regulator 7833 atau 78D33 penghasil tegangan 3,3Vdc,  kode ic regulator tergantung pabriknya. Tegangan output 3,3Vdc kemudian kita sambungkan ke modul.

2. Blower pendorong gas buang

Kita amati saklar yang menempel pada thermostat pada jalur gas buang, kalau saklarnya besar kita langsung bisa menggunakannya untuk saklar listrik. Jadi, jalur kabel listrik kipas blower yang asalnya kontaktornya adalah relai di modul asli kita ubah ke jalur saklar di thermostat. Saklar yang digunakan harusnya tipe push-on atau pada saat tombolnya ditekan maka kontaktor terhubung sehingga listrik akan terhubung dan kipas blower berputar.

Untuk modul water heater tipe gas lpg, biasanya jarang diperbaiki karena harganya yang terjangkau dan mudah didapatkan.

Demikian sobat-sobat bahasan sederhana kami kali ini, bila ada hal-hal yang salah hendaklah dikoreksi dan semoga bahasan ini bermanfaat untuk kita semua.

Share:

No comments:

Post a Comment

MAAF BILA KOMENTAR/CHAT WA TIDAK SEGERA DIBALAS KARENA TERBATASNYA WAKTU KAMI. SILAKAN KIRIM PESAN LEWAT WhatsApp atau Telegram

DAFTAR ENTRY

STAT

FRIENDSHIP

PUSAT BANTUAN

Butuh bantuan kami, klik KONTAK atau LOKASI di menu atas. "BENGKEL KAMI" Silakan kirim modul mainboard ke tempat kami

NEW COMMENTS